-->

Cara merawat dan Memperbanyak Tanaman lily paris (spider plant)

lili paris atau biasa di kenal sebagai C. Comosum (spinder plant)  merupakan klompok tumbuh-tumbuhan yang berbentuk menyerupai rumput, atau meang bisa di bilang rumput sih hanya saja karna warna dan bentuknya yang indah tanaman lili paris sering kali di jadikan sebagai tanaman hias, nah alu bagaimana cara budidaya tanaman lili paris dan cara perawatan bunga lili paris ini ? yuk kita simak artikel di bawah ini.

Cara merawat dan budidaya tanaman liliparis

mengenal tumbuhan lili paris.

lili paris merupakan tumbuhan yang berbentuk seperti rumput namun memiliki warna yang indah, biasanya lili paris yang di jual di toko tanaman hias memiliki warna garis kuning dan hijau sperti tumbuhan varigata pada umumnya, lili paris ini memiliki nama ilmia C.Comosum atau di luar negri di sebut juga sebagai spider plant.

penyebutan tanaman lili paris sebagai spider plant bukan tanpa alasan, tanamn ini yang memiliki bentuk seperti rumput dengan daun yang elengkung seperti kaki laba-laba yang memiliki ukuran kurang lebih 10 sampai 15 cm denga lebar daun mencapai 5 cm, selain jenis lili paris varigata yang saya sebutkan di atas, ada beberapa jenis lili paris lain yaitu lili paris dengan daun berwarna hijau polos atau bahkan putih polos memanjang dengan sedikit garis hijau.

selain bentuk daun yang menyerupai laba-laba, keunikan lain dari tanaman lili paris ini adalah karena memiliki akar yang berbentuk memanjang dan elastis seperti kawat.  jika sudah di pelihara cukup lama benda menjulus seperti akar ini akan mengeluarkan tanaman kecil yang berbentuk sama dengan tanaman induknya, tanaman lili paris kecil ini menggantung ke bawah jika di tanamn di dengan di gantung seperti anak laba- laba yang menggantung di pohon. tanaman lili paris juga memiliki bunga berwarna putih. wah sudah kebayang kan gimana ? kalo belum biar kalian liat gambar di bawah ini dulu deh.

Cara memperbanyak dan merawat tanaman lily paris
Lily paris plant


anakan lili paris yang menggantung ini jika di biarkan menjuntai dan menyentuh tanah akan menjadi tanaman lili paris baru, namun jika tanaman lili paris ini tidak menyentuh tanah, maka anakannya akan terus membesar seperti tanaman induknya tanpa mengeluarkan akar dan akan memunculkan anakan baru lagi seperti tanaman indukan sehingga akan terlihat sambung menyambung saling menjuntai, bagi saya liliparis yang menjuntai demikian terlihat seperti keluarga laba2 dalam satu sarang yang besar dan saling menautkan diri satu sama lain hehe,  tapi buat kamu yang gatel kau juga bisa langsung memotong tanaman anakan ini untuk di tanam kembali di tanah.

Cara Merawat Tanaman Lili pris dengan baik

Kebutuhan cahaya Lili Paris


lili paris atau Chloropytum merupakan tanaman hias yang sangat baik jika di tanam di tempat yang sedikit teduh atau mendapat cahaya mata hari secara tidak langsung, jika kamu menanam tanamn lili paris ini di rumah, maka tempat yang cocok untuk menanam lili paris adalah di dalam rumah dengan intensitas cahaya yang baik atau di teras halam yang masih terhindar dari terik matahari.

jika kamu menanamnya di kebun, kamu bisa menggunakan paranet untuk melindungi tanaman liliparis dari terik matahari langsung, tapi sepanjang pengalaman saya memelihara tanaman liliparis ini, sebetulnya tanaman ini cukup toleran dengan panas matahari, artinya baik tempat teduh atau panas lili paris dapat bertahan dengan baik, hanya saja jika kita berbicara lingkungan ideal maka liliparis ini sangat nyaman hidup di bawah penyinaran 400 F.C sama seperti kebanyakan tanaman hias indor lainnya misalnya saja caladium ataupun aglonema.

Suhu Ideal tanaman Lili Paris

lili paris merupakan tanaman yang suka dengan tempat yang sedikit lembab dan basah namun tidak menggenang, sejatinya liliparis dapat hidup baik di dataran rendah maupun dataran tingi yang memiliki suhu yang cukup dingin, tapi jika kita berbicra ideal, eberapa referensi mengatakan bahwa Tanaman inimenghandaki suhu siang hari 750  F-850F dan malam hari 650F-700F. meskipun demikian bagia saya tanaman liliparis bukan bmerupakan tanaman yang rewel dalam hal suhu, karna selama ini saya bahkan tidak pernah memperhatikan suhu udara di lingkungan tinggal saya di dataran rendah, namun liliparis tetepa bisa tumbuh dengan baik dan subur.

Media Tanam yang baik untuk  bunga lili paris

tanaman liliparis menyukai media yang lembab namun tidak tergenang air, dari berbagai obrolan dengan pecinta tanaman dan para pakar liliparis termasuk di dalamnya adalah dari sumber tulisan di berbagai media dan internet saya bisa menyimpulkan media tanam terbaik liliparis adalah menggunakan campuran dari tanah kebun kompos , pasir dan pupuk kandang, masing- masing dengan takaran 1:1 kecuali pupuk kandang yang cukup menggunakan 0,5 bagian saja.

untuk menambah kesuburan tanaman lili paris ini ada baiknya setiap satu kilo bagian media tanam tersebut di campurkan dengan  2 sendok makan bubuk tulang, media tanam liliparis harus selalu dalam keadaan lembab karena liliparis menyukai media yang lembab namun tidak boleh tergenang air.

cara memupuk tanaman lili paris

pemupukn tanaman liliparis harus di lakukan ketika musim penghujan dan di lakukan maksimal sebulan sekali, tanaman liliparis tidak boleh terlalu sering di pupuk, pemupukan juga tidak boleh di lakukan setelah melakukan repoting atau penggantian media tanam ataupun memupuk taaman baru.

jadi jangan memupuk tanaman baru ataupun memupuk di musim kemarau atau pada saat atanaman liliparis ini beristirahat, jika kalian  ingin memupuk tanaman liliparis ada baiknya lakukan pemupukan di musim hujan dan dilakukan ketika tanaman sudah cukup lama berada di dalam pot .

cara Pengepotan kembali atau repoting tanaman lili paris

repoting atau pengepotan kembali tanaman lili paris ini bisa kalian lakukan ketika tanaman sudah memenuhi pot hingga membentuk bola atau sekiranya tanaman sudah terlalu besar atau mungkin juga media tanam yang sudah tidak lagi subur, maka kalian bisa melakukan repoting tanaman liliparis ini.

saya sarankan tanaman liliparis yang hendak di repoting ini menunggu hingga musim hujan agar tanaman bisa tumbuh kembali dan sehat kembali setelah melakukan repoting, tapi adapun jika kalian sudah biasa melakukan repoting maka repoting tanaman liliparis ini bisa di lakukan kapan saja tidak bergantung pada musim.

Perbanyakan Tanaman atau cara budidaya liliparis

cara memperbanyak  atau budidaya tanaman liliparis ini cukup mudah, kamu hanya perlu memishkan anakan yang terdapat di bawah indukan tanaman liliparis, selain menggunakan cara ini cara lain bisa kamu gunakan adalah dengan memisahkan anakan liliparis yang  menjulur, biasanya anakan ini akan muncul setelah liliparis berumur cukup tua. caranya cukup mudah kamu hanya perlu memisahkan anakan lili paris dan menempatkannnya pada pot yang baru dan di letakan di tempat yang teduh sampai tanaman liliparis sudah bisa hidup dengan normal.

jenis- jenis tanaman liliparis / Varietas

jenis- jenis tanaman liliparis ini sangat banyak dan beragam, salahsatu yang sudah banyak di kenal oleh masyaraat adalah : C. comosum variegatum:  ciri tanaman liiparis ini memiliki Warna daunnya hijau pucat dan bagian tepinya putih. memiliki Ukuran panjang daun 25-40 cm, lebar daun 2-2,5 cm. selain itu ada jenis liliparis yang cukup populer adalah  C. comosum vitatum: dicirikan dengan Warna daunnya yang hijau pucat dengan garis-garis putih sepamjang daun. 
Ukuran panjabg daun 15-20 cm, dan lebar daun 1,5-2 cm dan yang terakhir adalah  C. comosum mandianum: memiliki  Warna daun hijau gelap lalu  bagian pusat daun bergaris pada sepanjang daun berwarna kuning terang. Ukuran panjang daun  10-15 cm, lebar 1,5 cm.

nah itudia sedikit artikel dari kami mengenai cara merawat dan cara budidaya tanaman liliparis yang bisa kalian praktikan di rumah, selin itu kami juga menjual berbagai jenis tanaman lili paris yang bisa mempercantik pekarangan rumah anda,

mari menanam lest go green.

0 Response to "Cara merawat dan Memperbanyak Tanaman lily paris (spider plant)"

Post a Comment

silahkan berkomentar, bertanya, menambahkan atau menyanggah segala sesuatu yang berkaitan dengan isi artikel, komentar di luar isi artikel akan kami anggap sebagai spam..

Iklan Atas Artikel

displai iklan tengah 1 horizontal

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel